Aturan Lomba GENIUS 2011

Ketentuan para peserta pada GENIUS 2011 adalah:

  1. Peserta GENIUS 2011 adalah siswa/i dari SMP atau sederajat yang belum menyelesaikan pendidikannya pada tanggal pelaksanaan lomba.
  2. Tiap tim terdiri dari 3 orang.  
  3. Setiap sekolah dapat mengirimkan tim sebanyak-banyaknya.
  4. SMP PASIAD tidak diperbolehkan mengikuti lomba.

1. Peraturan Lomba
    GENIUS 2011 terdiri dari 4 babak yaitu penyisihan, semifinal, final.
  • Penyisihan I (Online dan Offline)
1. Terdapat 120 soal dengan komposisi : Matematika, Biologi, Fisika dan Bahasa Inggris.
2. Waktu untuk babak penyisihan adalah 100 menit.
3. Cara pengisian LJK terdapat pada LJK itu sendiri.
4. Peserta tidak boleh mengerjakan soal sebelum tanda bel untuk mengerjakan soal berbunyi.
5. Jawaban benar = +4, salah = -2 dan kosong = 0.
6. Hanya terdapat satu jawaban saja setiap pertanyaannya.
7. Hasil penyisihan tahap I dapat dilihat di www.genius-sbbs.co.nr atau www.sragen-bbs.com pada tanggal 25 Januari 2011.

  • Perempat Final
1. Peserta adalah 50 tim teratas (passing  grade seluruh rayon)
2. Terdapat 120 soal ISIAN SINGKAT dengan komposisi : Matematika, Biologi, Fisika dan Bahasa Inggris.
3. Waktu untuk babak penyisihan adalah 100 menit.
4. Peserta mengisi data diri dan no.peserta pada lembar jawab LJK terlebih dahulu.
5. Peserta menggunakan pensil 2B untuk mengisi LJK.
6. Cara pengisian LJK terdapat pada LJK itu sendiri.
7. Peserta tidak boleh mengerjakan soal sebelum tanda bel untuk mengerjakan soal berbunyi.
8. Jawaban benar = +4, salah = -2 dan kosong = -1.
  • Semifinal
1. Peserta babak semifinal adalah 20 teratas dalam penyisihan.
2. Bentuk dari babak ini adalah RALLY GAMES.
3. Waktu pada babak ini adalah 150 menit.
4. Terdapat 15 pos pada babak ini dengan komposisi
  • Pos Matematika
  • Pos Biologi
  • Pos Fisika
  • Pos Bahasa Inggris
  • Pos Games 1
  • Pos Games 2
  • Pos Logika
  • Pos Trivia
  • Pos Science history
  • Pos Gabungan 1
  • Pos Gabungan 1
  • Pos Nano-Nano
  • Pos Kekompakkan
  • Pos Magic Yok
  • Pos Parampaa
5. Nilai pada setiap pos berbeda-beda.
6. Untuk memasuki setiap pos harus menyebutkan kode rahasia. Jika peserta salah mengucapkan kode rahasia hingga tiga kali,peserta tidak dapat memasuki pos tersebut.
7. Kode rahasia adalah pentunjuk untuk mencari pos yang tersebar di Kampus SBBS.
8. Waktu maksimal setiap pos adalah 5 menit (dihitung setelah mengucapkan kode rahasia dengan benar).

  • Final
1. Peserta babak final adalah lima tim teratas dalam semifinal.
2. Terdapat tiga bagian pada babak ini
  • All answer
  • Struggle to the End
  • Betting Time
3. All answer
  • Terdapat 15 pertanyaan pada bagian ini.
  • Setiap tim akan menjawab pertanyaan yang ada pada lembar jawab
  • Nilai pada babak ini bertingkat dan untuk jawaban salah tidak terdapat pengurangan nilai.
  • Waktu pengerjaan soal berbeda-beda.
4. Struggle to the End
  • Terdapat 20 pertanyaan pada bagian ini.
  • Nilai pada babak ini bertingkat dan untuk jawaban salah terdapat pengurangan nilai sesuai dengan pertanyaan masing masing.
  • Peserta yang membuyikan bel terlebih dahulu yang diberi kesempatan untuk menjawab pertanyaan.
  • Apabila peserta tidak dapat menjawab pertanyaan maka pertanyaan akan dilempar satu kali.
5. Betting Time
  • Pada bagian ini hanya terdapat satu soal saja.
  • Peserta pada babak ini akan diberi kesempatan untuk melipatgandakan nilai dengan cara mempertaruhkan nilai.
  • Apabila peserta menjawab pertanyaan dengan benar maka nilai dari peserta akan ditambahkan sesuai dengan 2 kali lipat dari nilai yang dipertaruhkan.
  • Apabila peserta menjawab pertanyaan dengan salah maka nilai dari peserta akan berkurang sesuai dengan  nilai yang dipertaruhkan.
  • Waktu pengerjaan soal adalah 10 menit

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
* peraturan umum
1. Selama acara berlangsung peserta tidak diperkenankan :
- menggunakan kamus (baik elektronik maupun buku)
- menggunakan alat hitung (seperti kalkulator, hp, laptop, dsb.)
- menerima / memberi catatan dari dan ke tim lain
- melihat / memperlihatkan jawaban kepada tim lain
- berbicara kepada selain teman satu tim
2. Untuk hal-hal yang kurang jelas dapat ditanyakan kepada panitia.
3. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.



Jika ada yang kurang jalas, dapat mengirimkan email ke geniussbbs@gmail.com 

3 Response to "Aturan Lomba GENIUS 2011"

  1. gimana nih yang online ga ada pengawasan dong???

    Genius says:

    iya, memang menggunakan sistem online memiliki kekurangan yaitu dalam pengawasan
    kami serahkan semua kembali kepada kalian semua, terserah seperti apa. akan tetapi akan kami buktikan siapa yang benar pada waktu perempat final,kita akan saring sebaik mungkin mana tim yang berhak lolos ke tahap selanjutnya. dan akan terbukti tim siapa yang tidak jujur waktu penyisihan online

    Anonim says:

    isian singkat tuh uraian singkat bukan multiple choices ya?

Posting Komentar